-->

Hai !!! Selamat membaca..! Semoga Bermanfaat...

Makanan untuk Ibu Hamil | Gizi Makanan ibu Hamil

Makanan untuk ibu hamil. Ibu hamil memerlukan makanan yang memiliki gizi yang cukup untuk memenuhi kebutuhan gizi si ibu hamil dan bayi yang dikandungnya. Tidak semua makanan yang bergizi baik bagi ibu hamil. Ada beberapa makanan yang bergizi tinggi tetapi termasuk dalam makanan yang tidak seharusnya di makan oleh ibu hamil seperti misalnya jenis seafood yang berasal dari perairan yang tercemar sehingga memiliki kandungan mercuri yang tinggi, makanan yang masih mentah atau setengah mateng seperti sushi, dll. Berikut ini beberapa jenis makanan ibu hamil yang disarankan oleh para pakar kesehatan ibu dan anak.

Makanan Ibu hamil

1. Makanan yang berkarbohidrat.
Contoh:  nasi, roti, sereal, kentang, dll.

2. Makanan yang berprotein tinggi
Contoh: telur, ikan, daging, susu dan kacang-kacangan (leguminosa).
3. Makanan yang kaya akan kalsium.
Contoh: susu, keju, yoghurt, ikan teri, dan lain-lain.
4. Makanan yang mengandung vitamin dan mineral.
Contoh: Sayur dan buah-buahan.