Penyebab penyakit Liver atau penyakit hati. Penyakit liver atau penyakit hati adalah penyakit yang paling mematikan. Selalunya begitu seseorang terdeteksi penyakit ini, maka bisa dipastikan usianya sudah tidak lama lagi. Problem yang sering muncul tentang penyakit hati ini adalah bahwa penyakit ini tidak memiliki gejala yang khusus dan simptomnya pun sering di salah diagnosa sebagai gejala dari penyakit lain. Karena itu biasanya penderita penyakit hati sebagian besar baru terdeteksi pada stadium akut. Berikut ini adalah beberapa penyebab penyakit liver atau penyakit hati
Beberapa penyebab penyakit hati antara lain:
1. Penyakit liver karena infeksi virus
Penyakit liver yang disebabkan oleh virus ini bersifat menular. Biasanya penularannya terjadi melalui makanan dan minuman yang tekontaminasi, aktivitas seksual, alat suntik yang terinfeksi, dll. Penyakit hati yang disebabkan oleh virus ini dapat dicegah dengan vaksinasi.
2. Penyakit hati karena racun
Penyakit hati karena racun adalah yang sering kita temui. Penyakit hati jenis ini menyebabkan kerusakan pada fungsi organ hati sehingga dapat menganggu sistem metabolisme tubuh secara keseluruhan. Penyebab utamanya dalah konsumsi alkohol, dan obat-obatan yang berbahaya seperti acetaminophen, dll.
3. Genetika atau keturunan
Penyakit hati jenis hemochromatosis adalah penyakit hati yang diturunkan dari orang tua ke anak melalui sel-sel genetik tubuh. Jika seseorang terdeteksi memiliki kelainan hati ini maka bisa di prediksi bahwa salah satu anak turunnya juga akan ada yang terserang penyakit ini.
4. Gangguan imun (misalnya hepatitis autoimun)
Penyakit autoimun merupakan penyakit yang ditimbulkan karena adanya perlawanan terhadap jaringan tubuh sendiri. Pada hepatitis autoimun umunya yang dilawan adalah sel-sel hati, sehingga terjadi peradangan yang kronis.
5. Diet yang tidak seimbang
Pola makan yang tidak teratur dan kekurangan asupan gizi dapat menyebabkan penyakit liver secara permanen dan susah diobati. Hal ini biasanya terjadi pada para pekerja keras yang memerlukan tenaga yang banyak tetapi tidak cukup makan. Sehingga untuk memenuhi kebutuhan energi, tubuh mengambil mensintesa glikogen yang tersimpan di dalam hati dan merombak simpanan protein menjadi energi. Karena itu dianjurkan agar selalu makan pada waktunya dengan porsi yang sesuai dengan kebutuhan
6. Kanker Hati
Kanker hati seperti Hepatocellular Carcinoma dapat disebabkan oleh senyawa karsinogenik diantaranya aflatoxin, polyvinyl chloride (bahan pembuat plastik), virus, dll. Aplatoxin merupakan racun yang diproduksi oleh Aspergillus flavus dan dapat mengkontaminasi makanan selama berada dalam masa penyimpangan, seperti kacang-kacangan, padi & singkong terutama pada daerah tropis. Hepatitis B dana C maupun sirosis hati dapat berkembang menjadi kanker hati.