-->

Hai !!! Selamat membaca..! Semoga Bermanfaat...

Tanda Utama Stroke

3 Tanda utama Stroke. Stroke semakin tak kenal Usia. Dahulu, stroke biasanya menyerang orang dewasa dan manula. Sekarang stroke bisa menyerang siapa saja, termasuk bayi dan anak-anak, meski prosentasenya sangat kecil.

Seorang kenalan wanita terbaring tak berdaya di rumahnya, tubuhnya setengah lumpuh dan tidak bisa melakukan apa-apa. Untuk makan dan buang air besar memerlukan bantuan. Ia terkena stroke di usianya yang baru 30 an. Bayangkan, terpaksa menjadi beban orang lain di usia produktif nya sungguh sangat memprihatinkan.

Dulu kita bisa bilang kalau stroke penyakit orang tua. Tapi itu dulu. Sekarang siapa saja bisa harus selalu waspada. Orang muda seperti kita, yang vitalitasnya sedang prima-primanya tidak bisa menghindar kalau stroke sudah menyerang. Karena serangannya bisa datang kapan saja dan tidak terduga, bahkan kadang-kadang tanpa rasa sakit.

Tubuh dan pikiran kita memang tak ada bedanya dengan komputer. Secanggih apapun, tak akan mampu bekerja tanpa istirahat. Sesekali butuh perhatian ekstra, maintain secara berkala dan waktu istirahat yang cukup.


Salah satu gejala yang paling umum adalah sering mengalami kesemutan. Kesemutan menjadi sinyal jika aliran darah tidak lancar. Jika Anda menderita salah satu penyakit degeneratif berikut ini, anda harus ekstra waspada. Karena penderita penyakit ini rentan stroke, yaitu Diabetes, Hipertensi.


Ada 3 tanda utama serangan stroke yang mudah untuk diingat, yaitu:
  1. Face (wajah). Wajah akan terlihat menurun pada satu sisi dan tidak mampu tersenyum karena mulut atau mata terkulai.
  2. Arms (lengan). Orang dengan gejala stroke tidak mampu mengangkat salah satu lengannya karena terasa lemas atau mati rasa. Tidak hanya lengan, tungkai yang satu sisi dengan lengan tersebut juga mengalami kelemahan.
  3. Speech (cara bicara). Ucapan tidak jelas, kacau, atau bahkan tidak mampu berbicara sama sekali meskipun penderita terlihat sadar.


Ayo waspada Stroke!